OPININYA FIDA: FISIP FAKULTASKU

OPININYA FIDA: FISIP FAKULTASKU



Tuntutlah ilmu walau ke Negeri China, itulah peribahasa yang dapat memotivasi kita untuk terus belajar, meski harus jauh tempatnya. Belajar tidak melulu hanya dalam lingkungan tempat tinggal saja, agar wawasan dan pengetahuan yang kita dapatkan menjadi lebih banyak dan luas. Kita akan dapat mempelajari berbagai hal, berinteraksi dengan orang-orang yang berbeda, beda watak, beda sifat, beda asal dan kebiasaan.
Fida berasal dari Blitar, sekarang menjadi mahasiswa aktif di Universitas Jember. mulai membiasakan diri jauh dari orang tua sejak SMA walau tidak terlalu jauh, masih di kabupaten yang sama dengan tempat tinggal.  Tapi setidaknya sudah belajar menjadi anak rantau. Kemudian di Jember Fida diberi kesempatan untuk belajar di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik atau akrab disebut FISIP.
Di luar ekspektasi sebelumnya, bahwa pada kenyataanya kuliah di FISIP tidak seperti apa yang dibayangkan, tidak seperti mahasiswa kuliahan lainya, atau mahasiswa yang sering kita lihat di FTV. Jika yang ada dalam bayangan adalah kuliah banyak tugas, setiap malam harus belajar, deadline laporan dan sebagainya.
Namun, pada kenyataanya, setelah mengalami sendiri hidup di dunia FISIP, semua itu jarang sekali terjadi. Hanya pada musim-musim tertentu saja, seperti musim UTS dan UAS yang datang secara perodik.
Kewajiban kita mengikuti kuliah sesuai jadwal, mengerjakan tugas jika ada, mengikuti ujian. Tidak ada response, tidak ada praktikum dan sebagainya, karena bassicly memang bukan fakultas rumpun eksacta yang mengharuskan adanya praktikum dan semacamnya. Jadai menurut Fida hal ini bisa membuat kegiatan kita lebih loggar dan memiliki banyak waktu luang.
Namun seringkali mahasiswa di fakultas sosial kurang bisa memanfaatkan waktu luangnya untuk lebih produktif. Misalnya saja dengan mengikuti kegiatan-kegiatan organisasi intra kampus, Himpunan Mahasiswa Jurusan atau Unit Kegiatan Mahasiswa yang ada. Di FISIP kurang lebih ada 20 organisasi mahasiswa yang semuanya bisa dimanfaatkan untuk belajar dan berproses.
FISIP memiliki tujuh progam studi, 5 progam studi strata I dan dua progam studi untuk jenjang diploma. Untuk S1 yaitu progam studi Ilmu Administrasi Negara, Hubungan Internasional, Ilmu Administrasi Bisnis, Sosiologi Dan Ilmu Kesejahteraan Sosial. Sedangkan untuk jenjang diploma ada jurusan Usaha Perjalanan Wisata dan Perpajakan.
Kuliah di FISIP disampaikan dengan cara pemaparan oleh dosen, kemudian mahasiswa mendengarkan dan mencatat, atau jika malas nanti bisa meminta materi berupa PPT pada umumnya kepada dosen. Atau ada beberapa dosen yang menugakan untuk mahasiswa presentasi, baik itu individu atau kelompok.
Di FISIP terdapat satu gedung dengan dua lantai, namun gedung tersebut memanjang dan berbelok zig-zag siku-siku di beberapa sudut. Terdapat aula yang menjadi kebanggaan warga FISIP, terletak di Lantai dua paling pojok depan, setiap acara resmi selalu dilakukan disana, seperti seminar, talkshow, dan juga yudisium.
Di lantai dua juga terdapat ruang baca yang bisa digunakan mahasiswa FISIP untuk menghabiskan waktunya dengan hal yang bermanfaat. Disana juga bisa meminjam buku-buku bacaan materi kuliah dengan syarat memiliki kartu anggota.
Yang pasti dimanapun kita belajar menuntut ilmu, entah itu sesuai ekspektasi ataupun tidak sesuai, nikmati proses di dalamnya, selalu bersyukur, mungkin memamng itu yang sudah digariskan oleh Tuhan.
Tempat kita belajar saat ini tidak berpengaruh pada masa depan nanti, namun bagaimana kita mengembangkan diri menjadi pribadi yang lebih baik yang akan menentukan kemana kita akan melangkah.

Sekian dulu seputar FISIP Universitas Jember, mungkin akan disambung di tulisan berikutnya.

Search This Blog

Powered by Blogger.

Labels

Popular Posts

Like Us